Resep Mie Goreng Jawa

Bahan:
- 100 gram mie telor, seduh air panas 2 menit dan tiriskan
- 50 gram udang
- 50 gram daging ayam
- 1 butir telor
- 1 daun bawang, potong2
- wortel, potong dadu kecil
- 2 lembar kobis, iris2
- 1 sdm minyak goreng untuk menumi
- garam secukupnya
- kecap manis& asin secukupnya

Bumbu halus:
- 5 siung bawang putih
- 3 butir kemiri
- 1/2 sdm merica bubuk
Cara memasak:
- Tumis bumbu halus sampe berubah kekuningan
- Masukkan udang, ayam dan telur, aduk2
- Masukkan mie telor, kecap asin+manis+garam, aduk2 hingga rata
- Masukkan sayur, aduk2
- Sajikan (tambahkan bawang goreng dan irisan daun seledri diatasnya jika suka).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 
© Copyright 2010-2011 corenet plus All Rights Reserved.
Template Design by Herdiansyah Hamzah | Published by KECAP | Powered by Blogger.com.